Workshop Pengembangan Perangkat Uji KOmpetensi LSP-P1 Universitas Fort De Kock Bukittinggi

Kegiatan yang dilakukan pada tanggal 6 Februari 2021 mengenai pengembangan perangkat uji kompetensi LSP-P1 Universitas Fort De Kock dibuka langsung oleh Direktur LSP Resty Noflidaputri,S.ST,M.Kes. Narasumber yang dihadirkan merupakan Tim Master Asesor BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) Dr.Hj.Evi Hasnita,S.Pd,Ns,M.Kes dan Sylvi,S.T,M.Si.�

"Skema yang sudah tersusun dalam LSP harus terintegrasi pada kurikulum" jelas Sylvi,St,M.Si. Dari pernyataan ini merupakan masukan yang akan dikoordinasikan ke fakultas kesehatan khususnya. Skema yang sudah disusun juga akan dikembangkan ke program studi yang lain.
Pengembangan Perangkat Uji ini merupakan kegiatan yang menjadi tambahan upgrading dari 44 asesor aktif pada UFDK.

Copyright © 2018 by STIKes FDK